Pengerebekan Sabung ayam diwilayah ambulu diduga atau dahli bocor
Jember | Aksi penggerebekan arena Perjudian jenis sabung ayam di Ambulu, Kabupaten Jember,, Jawa Timur tidak membuahkan hasil, pada Minggu (9/11/2025).
Meski petugas gabungan telah melakukan pembakaran lokasi perjudian sabung ayam, namun aktivitas sabung ayam tetap berlangganan. 10/11/2025.
Operasi Gabungan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Ambulu, AKP Solikhan Arief, S.H., M.H., bersama Kanit Reskrim Ambulu, anggota Koramil melalui Babinsa Parmono, serta tim Resmob Selatan yang dibantu Bripda Rafael.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, aparat kepolisian bersama unsur TNI melakukan penggerebekan setelah menerima laporan dari masyarakat terkait aktivitas sabung ayam yang kerap meresahkan warga sekitar.
tapi saat petugas tiba di lokasi, sebagian besar pelaku telah melarikan diri.
Diduga, terjadi kebocoran informasi sebelum operasi dilakukan sehingga para pemain sempat mengamankan diri dan kabur secara brutal
Meski demikian, petugas berhasil masih mengamankan sejumlah barang bukti berupa kandang ayam, gelang taruhan, dan perlengkapan arena.
Untuk mengantisipasi agar lokasi tidak kembali digunakan, pihak TNI dan Polri sepakat membakar arena sabung ayam tersebut di tempat kejadian pada siang hari
Kapolsek Ambulu, AKP Solikhan Arief, S.H., M.H., membenarkan adanya tindakan tegas tersebut. “Kami bersama unsur TNI melakukan pembakaran agar tidak ada lagi aktivitas serupa di wilayah Ambulu.
Kami juga masih mendalami kemungkinan besar adanya pihak yang membocorkan informasi operasi ini,” upanya kepada awak media
Pihak kepolisian berkomitmen untuk menindak tegas segala bentuk perjudian di wilayah hukum Ambulu dan sekitarnya.
Masyarakat diimbau untuk melapor apabila mengetahui adanya aktivitas serupa agar penegakan hukum dapat berjalan lebih efektif tanpa adanya kebocoran informasi lagi dikemudian hari pungkasnya. (Tim)
